![]() |
DPTD PKS Kota Cimahi 2020-2025 |
PRESS RELEASE
DPTD PKS KOTA CIMAHI 2020
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum wr.wb.
Alhamdulillahi Rabbil Alamin, Wassalatu Wassalam Ala Asyrofil Anbiya’i Wal Mursalim, Wa’ala alihi wa ashabihi ajma’in
Bapak/ibu pengurus, kader dan simpatisan Partai Keadilan Sejahtera yang saya banggakan dan saudara sebangsa, khususnya masyarakat kota Cimahi yang saya hormati dan cintai.
Alhamdulillah, atas Rahmat Allah SWT pada hari ini telah dilaksanakan Musyawarah Daerah (MUSDA) PKS Kota Cimahi yang pelaksanaannya dilakukan secara bersama-sama dan serentak se Indonesia dengan dipandu dan dihadiri secara daring (online) oleh Dewan Pengurus Pusat (DPP) dan Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS Jawa Barat.
Kami mengucapkan puji sukur kepada Allah SWT serta ucapan terima kasih yang teramat sangat kepada seluruh pihak yang telah terlibat dan membantu terlaksananya MUSDA PKS Kota Cimahi ini, hingga acara tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar tanpa suatu gangguan apapun. Semogga Allah SWT membalas kebaikan dengan pahala yang berlipat ganda. Aamiin YRA
Bapak/ibu pengurus, kader dan simpatisan Partai Keadilan Sejahtera yang saya banggakan dan saudara sebangsa, khususnya masyarakat kota Cimahi yang saya hormati dan cintai.
MUSDA PKS Kota Cimahi yang baru saja dilaksanakan, menghasilkan susunan kepengurusan dari Dewan Pengurus Tingkat Daerah (DPTD) sebagai berikut:
MPD (Majelis Pertimbangan Daerah)
Ketua: Dedi Lazuardi
Sekertaris: Angi Permana
DPD (Dewan Pengurus Daerah)
Ketua: Wahyu Widiatmoko
Sekertaris: Reza Mahdi
Bendahara: Deni Darmawan
Ketua Bidang Kaderisasi: Endang Hendra
DED (Dewan Etik Daerah)
Ketua: Taufiq Ismail
Sekertaris: Nurzaman
Selain menghasilkan susunan kepengurusan tingkat daerah (DPTD) PKS Kota Cimahi, MUSDA PKS Kota Cimahi juga menghasilkan beberapa rekomendasi, yang antara lain adalah sebagai berikut:
- Meneguhkan PKS menjadi partai Islam yang Rahmatan Lil ‘Alamiin.
- Bekerja bersama berbagai elemen bangsa lainnya terutama di dalam menangani masalah pandemi covid19.
- Meningkatkan kuantitas jumlah kader dan kualitasnya baik di dalam aspek spiritual, intelektual dan pemahaman tentang kebangsaan serta kontribusi amal kebajikannya terhadap masyarakat.
InsyaAllah dengan semangat kebersamaan dan kebangsaan, DPTD PKS Kota Cimahi akan berusaha untuk semakin baik di dalam melayani masyarakat kota Cimahi agar kebaikan-kebaikan dapat tumbuh subur sebagai kontribusi bagi upaya untuk mweujudkan negara yang Baldhotun Thoyibatun Warrabun Ghofur.
Terima kasih atas perhatian dan dukungan yang telah diberikan kepada PKS Kota Cimahi. Semogga Allah SWT meridhoi dan memudahkan langkah kami serta memberikan barokah kepada masyarakat dan kota Cimahi yang kita cintai ini.
Sekian, wallahul muwaffiq ila aqwamit-thariiq,
Assalamu’alaikum wr.wb.
Cimahi, 28 Desember 2020
Wahyu Widiatmoko
Ketua DPD PKS Kota Cimahi
0 komentar:
Post a Comment